Tuesday, May 19, 2020

Pola Pesan Berantai, Tindak Lanjut Bimtek Google Form LPMP Nusa Tenggara Barat (Daring Seri 12)

Oleh Nuraini Ahwan

Bimtek tidak akan banyak manfaatnya , jika hanya diam atau hanya menjadi milik atau konsumsi peserta bimtek saja.   Bimtek akan sangat bermanfaat jika mampu disebarkan ke banyak orang dan hasilnya langsung dipraktekkan dalam pelaksanaan tugas.  Ada pepatah mengatakan "Ilmu jika tidak diamalkan ibarat pohon yang tidak berbuah"

Harapan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Nusa Tenggara Barat pada  peserta Bimbingan Teknis "Pemanfaatan Google formulir dalam Pengumpulan Data Pendidikan dan Pembelajaran Jarak Jauh"  adalah peserta memanfaatkan aplikasi ini dalam pelaksanaan tugasnya dan mampu berbagi ilmunya kepada guru di tempat masing-masing untuk mempermudah pelaksanaan pembelajaran jarak jauh di masa pandemi corona virus disease 19 (covid 19)  ini.

Sebelum Bimtek berakhir tanggal 27 April 2020, saya sudah melaksanakan berbagi ilmu atau hasil Bimtek kepada teman-teman guru di sekolah. Bersyukur 4 orang  dari Sekolah Dasar Negeri 1 Dasan Tereng mendapat kesempatan  mengikuti kegiatan bimtek ini. Jadi untuk melaksanakan kegiatan tindak lanjut pun saya tidak mengalami kendala yang berarti.

Pola yang kami lakukan dalam menindaklanjuti hasil Bimtek ini adalah "Pola Pesan Berantai" menginngat  pandemi covid 19, membatasi kegiatan berkumpul melebihi jumlah yang ditentukan. Dengan pola ini,  saya  mengirim video atau materi bimtek setiap selesai vicon atau sesi tanya jawab melalui wa grup  kepada beberapa guru yang  saya amati melek teknologi (IT). Saya mengistilahkan melek IT bagi guru yang sudah bisa mengoperasikan IT meskipun sedikit dan  memiliki semangat untuk lebih berkenalan dengan dunia IT. Ada guru yang melek IT, tapi pura-pura merem karena kurang memiliki semangat. Jadi potensi guru yang melek IT inilah,  yang saya sentuh pertama meskipun lewat whatsAap grup sekolah.

Guru melek IT di sekolah kami, saya berikan kepercayaan pada pertemuan akhir pekan, hari Sabtu ketika  semua guru masuk (tetap jaga jarak) untuk memberikan pendampingan kepada guru lain yang tidak mendapat sentuhan atau bimbingan pertama. Tentunya kami berempat peserta Bimtek ikut mendampingi pada kegiatan tersebut.

 Alhmadulillah, materi yang kami dapatkan antara lain tentang pembuatan soal dengan memanfaatkan google form telah sampaii kepada guru-guru kami dan hasil berbagi ilmu yang diperoleh pada Bimtek ini sudah digunakan untuk ulangan secara online oleh siswa yang Belajar Dari Rumah (BDR). Ulangan online bersama untuk seluruh kelas.

Di samping membuat soal dengan memanfaatkan google form, guru-guru juga mengisi pemantauan pembelajaran secara online dengan mengisi instrumen yang dibuat oleh kepala sekolah. Demikian juga siswa mengisi monitoring BDR mereka secara online.

Dari tanggapan  siswa tentang mengerjakan  soal yang dibuat guru dengan  pemanfaatan google form, mereka merasa senang, seperti main game. Bisa melihat langsung nilainya sendiri
Apakah anak-anak senang mengerjakan soal secara online? Jawaban hampir 100% siswa menjawab senang.

Bahkan dalam wa grup,  tidak sedikit siswa yang bertanya kapan lagi mengerjakan soal online? Lebih asyik daripada diberikan meringkas atau menjawab soal dari buku paket apalagi harus ditulis dengan soalnya.

Saya melihat semangat guru yang tinggi mempelajari google form ini.  Karena ini salah satu cara mereka membuat BDR jadi menarik. Termasuk guru melek yang pura-pura merem tadi. Guru yang sudah bisa tetap mendampingi teman guru yang belum bisa. Tanpa merasa ada yang tinggi atau pintar pun tidak ada yang direndahkan.
 Jika ada satu orang yang bertanya kepada kami berempat, maka kami selalu berpesan ," Teruskan nanti ke yang lain ya!" Inilah letak kata kunci "Pola Pesan Berantai" Ilmu atau pengetahuan baru tidak terhenti pada satu orang, melainkan ditularkan atau disebarkan kepada teman yang lainnya.
Demikian seterusnya, sehingga berbagi  ke satu orang, maka yang satu orang tadi akan melanjutkan ke teman yang lainnya. Kami berempat: Nuraini (Kepala Sekolah), Meike Widia Azmi (Guru). Sabtu Rahman Hariadi (Guru), Firma Zakaria (Operator) tidak mengalami kendala dalam berbagi ilmu hasil Bintek ini.

Kami peserta Bintek belumlah apa apa, tetapi keterbatasan kemampuan kami dalam menyerap materi hanya  sedikit dari materi yang banyak disampaikan oleh bapak Musmuliadi selaku narasumber.  Tetapi meskipun sedikit, kami tidak  ,membiarkan ilmu itu untuk  konsumsi kami sendiri. Kami sampaikan kepada rekan kerja. "Sampaikanlah walau satu ayat"

Segenap jajaran SDN 1 Dasan Tereng mengucapkan banyak terimakasih kepada LPMP NTB, yang telah memberikan Bimtek ini kepada kami. Bimtek dengan materi yang sangat kami butuhkan saat ini.
Bapak Musmuliadi selaku narasumber dan Ibu Yuyun Sambodo selaku host, jazakumullahu khairan katsyra. Semoga Allah SWT membalas dengan kebaikan yang berlipat ganda. Aamiin YRA.

Lombok, 19 Mei 2020
Hp.081805597038

5 comments:

  1. Kebahagian itu ketika bisa berbagi. Terus berbagi Bu. Itu juga akan menjadi wadah untuk berlatih sehingga semakin lancar dan paham. Semangat!

    ReplyDelete
  2. Pesan berantai yang istimewa dan bermsnfaat

    ReplyDelete
  3. Mantul adinda, semoga setiap ilmu yg diperoleh berkah

    ReplyDelete
  4. Mantap! Terus berbagi agar ilmunya bermanfaat bu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Insyaallah, siapp. semoga bisa saling memotivasi

      Delete

Kegiatan Akhir Tahun di SDN 1 Dasan Tereng

Beragam kegiatan yang dilaksanakan oleh satuan pendidikan untuk mengakhiri masa pembelajaran setiap tahunnya. Kegiatan ini sepertinya merupa...